SELAMAT DATANG DI AYO BELAJAR ....OLEH MAD SOHEH ?

ayo belajar: Sejarah Internet

Jumat, 30 Oktober 2009

Sejarah Internet

INTERNET

Internet adalah kumpulan jaringan (network) komunikasi data secara global yang saling berhubungan yang digunakan diseluruh dunia. Internet singkatan dari Interconnected Network. Sejarah Internet : Internet pertama kali dikembangkan tahun 1960-an ketika Departemen Pertahanan Amerika melalui proyek ARPA (Advanced Research Projects Agency) yang disebut ARPANET memutuskan untuk mengadakan riset tentang bagaimana caranya menghubungkan sejumlah komputer sehingga membentuk jaringan organic.
Selain Departeman Pertahanan AS, internet juga dipergunakan oleh Universitas diantaranya : University of California di Santa Barbara, University of California di Los Angeles, Stanford Research Institute, dan University of Utah untuk keperluan penelitian di universitas. Mereka membentuk jaringan terpadu ditahun 1969.
Tahun 1982, protocol standar TCP/IP (Transmission Control Protocol / Internet Protocol) mulai diperkenalkan. Protocol ini dipergunakan untuk mempermudah pengguna computer dengan merk dan type yang berbeda yang dapat berhubungan, TCP/IP dispesifikasikan oleh DoD USA (Departement of Defence). Kemudian disusul dengan penggunaan DNS (Domain Name Service) pada tahun 1984. Tahun 1986 NSFNET (National Science Foundation Network) dilahirkan yang mempunyai kecepatan backbone (koneksi utama) 56kbps dan mulai mengantikan peranan ARPANET. NSFNET yaitu suatu lembaga ilmu pengetahuan semacaram LIPI di Indonesia.
Pada bulan Maret tahun 1990, secara resmi ARPANET dibubarkan oleh DoD. Tahun 1990 adalah tahun yang paling bersejarah, ketika Tim Berners Lee menemukan program editor dan browser yang bisa menjelajah antara satu komputer dengan komputer lainnya, yang membentuk jaringan itu. Program inilah yang disebut www, atau World Wide Web. Kemudian pada tahun yang sama CERN (Laboratorium Fisika Partikel di Swiss) mengembangkan WWW, namun setelah 2 tahun yakni tahun 1992 WWW baru dikeluarkan dengan nama Viola yang diluncurkan oleh Pei Wei dan distribusikan bersama Cern WWW.
Tahun 1993 gedung putih (White House) mulai online di internet. Dan penggunaan komersial internet dimulai tahun 1994 dipelopori oleh Pizza Hut dan Internet Banking yang diaplikasikan oleh Fist Virtual. Firs Virtual adalah orang pertama yang menjalankan “Cyber Bank”.
Tahun 1995, Compuserve, America Online, dan Prodigy mulai memberikan akses internet untuk masyarakat umum. Sedangkan di Indonesia tahun 1994 internet mulai diperkenalkan yang sebelumnya hanya dipergunakan oleh beberapa perguruan tinggi seperti Universitas Indonesia yang tersambung dengan jaringan internet melalui gateway.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar